Khoiruummahciledug.sch.id - Syaikh Fauzi Konate, ulama muda, yang di kalangan Azhariyyin juga dikenal sebagai Sibawaihnya Afrika, mengatakan, "Merupakan bala' dan musibah, jika seorang pelajar atau santri tidak mempunyai perpustakaan".
Buku adalah jendela ilmu. Dari buku kita diajak berkelana menyusuri lorong waktu yang jauh di masa lalu. Kita bisa membayangkan kehidupan pada zamannya. Siapa saja pelakunya, dan apa saja kebijakan yang ada di dalamnya. Semuanya dari buku. Buku adalah khazanah sekaligus turast (warisan) peradaban.
Orang tidak akan mempunyai keluasan dan kedalaman ilmu tanpa membaca atau belajar. Dalam pengantar kitab al-Ashl, disebutkan, karya ulama kaum Muslim yang sudah dibukukan dan dicetak sebanyak 3 juta, sisanya tiga kali lipat dalam bentuk manuskrip, belum dicetak. Kalau dihitung total 12 juta judul kitab. Ini belum yang dibakar dan dihanguskan tentara Salib dan Tatar saat serangan mereka ke negeri kaum Muslim.
Ulama-ulama hebat tidak mungkin tanpa buku dan perpustakaan. Al-'Allamah Syaikh Taqiyuddin an-Nabhani konon waktu di al-Azhar telah mengkhatamkan 25,000 kitab. Belum lagi setelah kembali sampai akhir hayatnya. Bahkan, di balik tempat rahasianya, beliau tiap hari bisa menyelesaikan satu buku.
Maka, buku adalah teman duduk terbaik. Dia teman yang setia, paling tulus memberi nasihat dan masukan. Tapi hanya orang yang tahu nilainya yang akan menghormati buku. Wajar, jika Imam Sibawaih sanggup menceraikan isterinya, gara-gara membakar bukunya, karena cemburu. [@har030324]
Foto: Pemuda yang menyelamatkan bukunya di balik reruntuhan rumahnya akibat gempa kemarin
_____
Yuk Ayah Bunda, mari bersinergi dalam mewujudkan generasi penghafal Al Qur'an yang faqih fid diin dan berkarakter pemimpin peradaban mulia masa depan.
Bersama Keluarga Besar
SEKOLAH TAHFIZH PLUS KHOIRU UMMAH CILEDUG
Tingkat TK & SD
🌐 Info & Pendaftaran
Tingkat SD
Telp/WA: 083899808083 | 08128140712
Tingkat TK
Telp/WA: 089619806512
___
▪️ www.khoiruummahciledug.sch.id
▪️ www.facebook.com/khoiruummahciledug
▪️ www.instagram.com/khoiruummahciledug
▪️ www.youtube.com/@khoiruummahciledug412
#ppdb #ppdb2023 #khoiruummah #khoiruummahciledug #hafizquran #hafizah #sekolahislam #sekolahpenghafalquran #sekolahcalonhafiz #sekolahcalonpemimpin #sekolahtahfiz #sekolahtahfizh #ciledug #tangerang #tangsel #jaksel #parenting #parentingislami #perpustakaan #buku #kitab #kitabkuning